BAKTI SOSIAL PIK-R SMAN 1 SUMATERA BARAT

Kategori: Kegiatan Kesiswaan, dipublish pada 17 Oktober 2022 Bagikan

Pada hari Minggu, 9 Oktober 2022 Organisasi Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK- R) Azka Zakiyya SMAN 1 Sumatera Barat mengadakan Bakti Sosial ke salah satu Panti asuhan yang berada di Padang Panjang, yaitu Panti Sosial Asuhan Anak "TRI MURNI" Padang Panjang.

Judul kegiatan yang di bawakan ialah BERCERIA (Bermain Ceria dan Berbagi cerita) kegiatan ini di lakukan dengan berbagai macam tahap yang pertama ada penyampaian edukasi kejarlah mimpi dari koordinator pendidik sebaya PIK-R Azka zakiyya yaitu Kanaya Malika Amanda. Anak-anak panti tri murni terlihat antusias untuk mengejar mimpi mereka kembali dan banyak hadiah seru di berikan saat kegiatan tanya jawab.

Kegiatan selanjutnya adalah konseling bersama. Pada acara ini tiap anggota PIK-R Azka zakia melakukan konseling sebaya pada tiap tiap anak panti asuhan, diberikan juga blanko angket penilaian kesehatan mental dari forum anak kota padang panjang untuk melihat kondisi mental anak-anak Tri Murni saat ini. Setelah itu ada banyak game out door seru yang di bawakan, semua anak terlihat bahagia dan tertawa bersama.

Bukan hanya sampai disana PIK-R Azka zakia juga memberikan bantuan sembako dan baju layak pakai yang di salurkan ke panti asuhan Muhammadiah Padang Panjang.

Acara ini bertujuan untuk menanamkan rasa kepeduliaan terhadap satu sama lain, menolong, belajar memberi, serta berbagi ilmu kepada teman-teman yang ada di panti asuhan. Semoga kegiatan ini menjadi bermanfaat bagi anak anak di sana serta meningkat kan jiwa sosial yang tinggi oleh siswa dan siswi SMAN 1 Sumatera Barat

KONTRIBUTOR

Indra Sari Chaniago

Seorang guru yang menyenangi bahasa, terutama bahasa matematika dan bahasa pemrograman.

BERITA TERBARU

30 Peserta Didik SMAN 1 Sumatera Barat Lulus SNBP


Wisuda Tahfidz dan Perpisahan Kelas 12


SMAN 1 Sumatera Barat mengadakan camp tahfiz di Masjid Manarul Ilmi Padang Panjang


Penerimaan Peserta Didik Baru 2024


Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) 2023